-->

Resep Pindang Patin Tempoyak Khas Palembang

Resep Dapur Resepi - Kembali lagi kita akan mempelajari kuliner asli nusantara. Sebelumnya kita pernah membahas resep yang hampir sama dengan bahan utamanya Ikan patin juga yaitu Resep Pindang Patin Khas Palembang. Dan kali ini kita jugas akan membuat pindang, namun dengan bahan tambahan yaitu tempoyak. Proses pembuatan pindang patin tempoyak tidak jauh berbeda dengan pindang patin biasa.
Untuk lebih jelasnya ada baiknya kita langsung saja menuju cara pembuatan Resep Pindang Ikan Patin Khas Palembang.



Bahan Utama:

  • 1 kg ikan patin bersihkan, buang ingsang dan urat panjang dipunggung ikan agar mengurangi amis, potong setebal 2 jari.
  • 100 gram tempoyak

Bumbu Halus

  • 1 siung bawang putih
  • 3 siung bawang merah
  • 3 cm kunyit
  • 3 cm jahe
  • 8 buah cabe merah besar
  • 5 buah cabe rawit merah 
  • Minyak sayur secukupnya untuk menumis

Bumbu Cemplung

  • 2 batang serai, ambil bagian putihnya lalu digeprek
  • 3 lembar daun salam
  • 2 ruas jari lengkuwas (digeprek)
  • Daun kemangi (potong sesuai selera)
  • Daun bawang (potong sepanjang ruas jari)
  • Gula secukupnya
  • Garam secukupnya
  • Penyedap rasa (tidak diharuskan, cukup hanya menggunakan kombinasi gula dan garam saja)

 

Cara Membuat

  1. Tumis Bumbu halus menggukan minyak secukupnya ( gunakan minyak hanya untuk menumis saja, jangan terlalu banyak agar kuah tidak terlalu berminyak), tumis hingga harum. 
  2. Masukkan serai, daun salam, tumis hingga harum, masukkan tempoyak aduk hingga rata, tambahkan air secukupnya. Sebagai informasi, pindang tempoyak tidak berkuah banyak seperti pindang pada umumnya. 
  3. Masukkan gula, garam, dan penyedap bila suka. 
  4. Terakhir masukkan ikan. Rebus sebentar sampai bumbu meresap. Setelah itu angkat apabila rasanya sudah pas. Dan sebagai catatan, jaga jangan sampai ikan hancur. 
Demikianlah Ibu resep kita kali ini, tidak sulit bukan. Sekarang Ibu tinggal mencobanya di dapur. Ikuti terus Resep Dapur Resepi dan dapatkan informasi dan resep lainnya. Terimakasih

Baca : Cara Membuat Puding Coklat Berlumur Saus Vla Untuk Keluarga
            Resep Kue Cubit Khas Bandung
            Macam-macam Tepung dan Penjelasannya



Share this with short URL:

You Might Also Like:

Use parse tool to easy get the text style on disqus comments:
Show Parser Hide Parser