-->

Resep Puding Sutra Mangga Sirup Siram

Resep Dapur Resepi - Resep Puding Sutra Mangga Sirup Siram bisa dikatakan resep yang sangat mudah sekali, sekali coba pasti tidak akan kesulitan. Puding ini terlihat kuning diluar tetapi ketika dibelah terlihat bagian isinya bewarna putih, karena proses pembuatannya berbeda dengan puding sutra mangga yang lain. Biasanya sirup dicampur secara langsung ketika memasak, tetapi pada resep ini, kita hanya akan menyiramkan sirup pada saat puding sudah beku seleruhnya. Tentu dalam hal rasa, cara seperti ini memiliki citarasa sendiri yang berbeda dari cara biasa.

Baiklah Ibu langsung saja kita menuju cara pembuatannya.


Bahan-bahan

  • 1 bungkus agar agar bubuk plain
  • 1 kaleng susu kental manis
  • 1500 ml air putih
  • 1/2 botol sirup mangga

Cara Membuat

  1. Siapkan panci, campurkan air putih, agar agar bubuk dan SKM. Aduk rata dan rebus hingga mendidih
  2. Siapkan loyang yang agak lebar, kita tidak membuat puding yang terlalu tebal, agar jumlah sirup yang meresap seimbang dengan bagian puding yang tidak diresapi.
  3. Tuangkan semuaa larutan puding ke alam loyanag, ratakan dan diamkan hingga beku
  4. Setelah beku, potong-potong seperti pola meja catur dan jangan diangkat dulu. Setelah itu tuangkan sirup mangga secara merata, dan biarkan hingga sirup meresap ke dalam puding. Setelah itu simpan di dalam kulkas
Demikianlah resep kita kali ini. Tidak begitu sulit bukan? Ikuti terus Resep Dapur Resepi dan dapatkan resep serta informasi lainnya. Terimakasih.

Baca :  Resep Puding Kelapa Muda Citarasa Segar
            Resep Puding Pepaya Susu Segar
            Resep Puding Roti Tawar Pelangi Warna Warni

Share this with short URL:

You Might Also Like:

Use parse tool to easy get the text style on disqus comments:
Show Parser Hide Parser